09.00 -
Anne Fortier,BBI,Challenge New Author 2014,Historical Fiction,lucky no 14,Qanita,Review 2014,Romance,Secret Santa
10 comments
My Secret Santa is Juliet
Judul: Juliet
Penulis: Anne Fortier
Penerbit: Qanita
Genre: Historical Fiction, Romance
Bintang: ♥♥♥♥♥
Sinopsis:
Cinta terlarang. Kawin Lari. Racun. Kematian. Shakespeare memasukkan keempat unsur itu dalam tragedi abadinya, Romeo and Juliet. Jarang ada yang tahu bahwa, sebelumnya, kisah itu benar-benar terjadi, di suatu kekacauan di Siena pada 1340 Masehi.
Sekarang, di abad 21, Julie Jacobs dikirim kembali ke masa-masa itu. Berbekal sebuah kunci, ia berangkat ke Siena untuk mencari harta peninggalan Juliet, yang ternyata adalah nenek moyangnya sendiri.
Namun ia tak bisa melakukannya sendirian. Titisan Romeo seharusnya membantunya, tapi di mana ia? Karena jika Romeo tidak muncul, Julie terancam akan menderita tragedi besar seperti yang dikisahkan oleh Shakespeare ratusan tahun silam.
My Review:
Buku ini adalah hadiah dari event Secret Santa. Buku yang sangat bagus dengan penulisan yang juga enak untuk dibaca. Salut dengan penerjemah yang bisa merangkaikan kata-kata sehingga aku bisa menikmatinya. Yang tidak terpikir olehku adalah buku ini tebalnya 710 halaman, dan harus dibaca serta direview dalam waktu yang sudah dijadwalkan, yaitu hari ini. Kebetulan aku sendiri lagi sibuk dengan proyek menulisku sehingga aku hanya bisa membaca buku ini sedikit demi sedikit. Sampai hari ini aku baru selesai membaca kurang lebih 460 halaman. Tapi demi menaati peraturan event ini, aku putuskan untuk tetap membuat review yang berisi kesanku dalam 460 halaman yang sudah kubaca.