Jumat, 08 Maret 2013

Super Girls: Sequel of Perfect Ten by Delia Angela

3,5 stars
Judul: Super Girls: Sequel of Perfect Ten
Penulis: Delia Angela
Genre: drama, romance, young adult, K-Pop

Sinopsis:

“Kita akan terus menciptakan kenangan indah untuk dikenang saat tua nanti.” - Cho Jongwoon

“Kau tidak perlu tahu bagaimana aku tahu tentang hubungan kalian. Kau hanya perlu bersiap-siap menerima cintaku. Kali ini bukan akting lagi." - Kim Johan.

Bagi Hyuna, debut sebagai member tambahan girl band populer - Super Girls - bukanlah perkara mudah. Ia tidak serta merta diterima oleh member maupun fans Super Girls. Berbagai cobaan menghampiri perjalanan karirnya. Mulai dari kabar operasi plastik, isu suap agar diterima JP Entertainment tanpa audisi, gosip cinta segitiganya dengan dua penyanyi populer - Cho Jongwoon dan Kim Johan – hingga asal usulnya yang terungkap di kalangan publik, membuat Hyuna harus menguatkan diri agar dapat mempertahankan impian yang telah digenggamnya.
Namun, ketika Tuhan mulai mengujinya sekali lagi... Sanggupkah Hyuna menghadapinya?

My Review:

Saya rekomendasikan buku ini buat penggemar K-Pop. Penggemar K-Pop pasti bisa menikmati ceritanya yang seru. Soalnya saya merasa begitu... Mengikuti sepak terjang Hyuna yang harus debut sebagai member tambahan girl band yang udah populer duluan, bikin deg-degan. Gimana nggak, Hyuna masih terbilang baru, jadi trainee cuma 1 tahun dan tahu-tahu digabung di Super Girls yang udah kompak. Pasti bakal menimbulkan rasa iri kenapa jalan Hyuna seakan-akan gampang banget untuk jadi idola. Belum lagi hubungan asmaranya sama Jongwoon yang sempet goyah gara-gara Se7en... eh maksudnya Kim Johan.  Plotnya menarik, bikin penasaran untuk terus baca bukunya. Cuma endingnya agak kurang sreg buat saya karena adegan kecelakaannya kayaknya terinspirasi dari kecelakaannya SuJu. Nggak jelek, kok eksekusinya.. Good job buat penulisnya! ^^~

0 komentar:

Posting Komentar